KL Central
KL Central adalah stasiun pusat di KL. Semua moda transportasi yang ada di KL, terpusat di sini. Di stasiun kereta api terbesar di Asia Tenggara ini juga ada bus, ada kereta api, ada pula monorail dan KTM. Kalau mau naik bus ke KLIA (Kuala Lumpur Int Airport) atau LCCT (terminalnya airasia), di sini juga tempatnya.
Di sini juga ada city check ini buat beberapa penerbangan (Malaysia Airlines, Cathay Pasific, Royal Brunai dan Emirates). Jadi kalo naik keempat penerbangan itu, enak juga. Bisa masukin koper duluan, terus bisa jalan-jalan lagi. Gara-gara ini, gue sempet berantem ama temen seperjalanan gue. Gue, yang sempet nanya ama mas-mas tukang tiket skybus, ngotot kalau nggak ada city check-in buat airasia. Tapi temen gue, yang dapet info dari temennya, ngotot kalau di sana ada city check-in. Terbukti, setelah cek ke KL Central, gue lah yang bener..
Labels: kuala lumpur
0 Comments:
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home